Arbëreshë (pengucapan bahasa Albania: [aɾbəˈɾɛʃ]; bahasa Albania: Arbëreshët e Italisë/Shqiptarët e Italisë), juga dikenal sebagai orang Albania dari Italia atau Italia-Albania, adalah kelompok penutur bahasa Albania di Italia Selatan, sebagian besar terkonsentrasi di desa-desa yang tersebar di wilayah Puglia, Basilicata, Calabria, Campania, Molise dan Sisilia.[5] Mereka merupakan keturunan dari pengungsi Albania Tosk, yang melarikan diri dari Albania pada kurun abad ke-14 hingga ke-18 setelah serbuan Turki Utsmani ke Balkan.

Fakta Singkat Albania Italia · Italo-Albanesi, Daerah dengan populasi signifikan ...
Arbëreshë
Albania Italia  · Italo-Albanesi
Galeri gambar
Daerah dengan populasi signifikan
 Italia
Abruzzo, Basilicata, Calabria, Campania, Molise, Puglia, Sisilia
100,000[1][2][3][4]
Bahasa
Albania (Dialek Arbëresh), Italia
Agama
Kekristenan
Katolik Italo-Albania (Ritus Bizantium)
(minoritas Katolik Roma)
Kelompok etnik terkait
Bangsa Albania
diaspora Albania
Arvanit
Tutup
Thumb
Lokasi pemukiman orang Albania di Italia
Thumb
Pakaian adat wanita Arbëreshë dari San Basile, Calabria

Selama Abad Pertengahan, Arbëreshë berpindah ke Italia Selatan dalam beberapa gelombang migrasi, setelah berdirinya Kerajaan Albania, kematian pahlawan nasional Albania Gjergj Kastrioti (Skënderbeu) dan penaklukan Albania dan Kekaisaran Bizantium oleh Turki.

Kebudayaan mereka yang unik tercermin dalam bentuk bahasa, agama, tradisi, adat istiadat dan seni yang masih terpelihara selama berabad-abad.

Saat ini, sebagian besar dari lima puluh komunitas Arbëreshë adalah penganut Gereja Katolik Albania-Italia, yang merupakan bagian dari Gereja Katolik Timur. Jemaat tersebut terbagi dalam dua eparki, Lungro, untuk Arbëreshë di Italia Daratan, dan Piana degli Albanesi, untuk Arbëreshë dari Sisilia. Gereja adalah organisasi yang terpenting untuk mempertahankan ciri khas identitas agama, etnis, bahasa dan kebiasaan komunitas Arbëreshë.

Arbëreshë menuturkan bahasa Arbëresh, varian bahasa Albania yang diturunkan dari dialek Tosk di Albania Selatan. Dialek Albania ini menarik perhatian pelajar bahasa Albania karena mempertahankan fitur linguistik dan kata-kata yang digunakan di Albania sebelum pemerintahan Ottoman. Di Italia, Arbëreshë dilindungi oleh Undang-Undang Nomor 482/99 tentang perlindungan bahasa minoritas.[6]

Arbëreshë tersebar di seluruh Italia selatan dan Sisilia dan dalam jumlah kecil juga dijumpai di bagian lain Italia. Mereka juga banyak tersebar di Amerika Utara dan Selatan, terutama di Amerika Serikat, Brasil, Chili, Argentina, Meksiko, Venezuela, Uruguay dan Kanada. Diperkirakan ada sekitar 100.000 orang Italia-Albania (400.000 jika termasuk mereka yang berada di luar Italia); mereka merupakan salah satu minoritas tertua dan terbesar di Italia. Ketika berbicara tentang "bangsa" mereka, Arbëresh menggunakan istilah Arbëria, istilah geografis yang merujuk pada desa-desa yang tersebar di Italia selatan yang penduduknya menggunakan bahasa Arbëresh. Mereka bangga dengan etnis, identitas, dan budaya Albania mereka,[7] tetapi juga mengidentifikasi diri mereka sebagai warga Italia, karena mereka telah tinggal di tanah Italia selama ratusan tahun.

Referensi

Wikiwand in your browser!

Seamless Wikipedia browsing. On steroids.

Every time you click a link to Wikipedia, Wiktionary or Wikiquote in your browser's search results, it will show the modern Wikiwand interface.

Wikiwand extension is a five stars, simple, with minimum permission required to keep your browsing private, safe and transparent.