Top Qs
Timeline
Obrolan
Perspektif

Fritz Pfeffer

dokter asal Jerman Dari Wikipedia, ensiklopedia bebas

Fritz Pfeffer
Remove ads

Friedrich "Fritz" Pfeffer (30 April 1889 – 20 Desember 1944) adalah seorang dokter gigi Jerman dan pengungsi Yahudi yang bersembunyi bersama dengan Anne Frank saat Nazi menduduki Belanda, dan kemudian dimasukkan ke kamp konsentrasi Neuengamme di Utara Jerman. Pfeffer diberi pseudonim Albert Dussel dalam buku harian Anne, dan tetap disebut dengan nama tersebut dalam beberapa edisi dan adaptasi publikasinya.

Fakta Singkat Lahir, Meninggal ...
Remove ads

Kehidupan awal

Fritz lahir di Gießen, Jerman, sebagai salah satu dari lima anak Ignatz Pfeffer dan Jeannette Hirsch-Pfeffer, yang hidupnya bergantung pada toko tekstil dan pakaian mereka di 6 Marktplatz di Giessen. Setelah menyelesaikan pendidikannya, Fritz dilatih menjadi dokter gigi dan pembedah rahang, mendapatkan lisensi untuk praktik pada 1911 dan membuka tempat operasi pada tahun berikutnya di Berlin.

Ia bertugas dalam Angkatan Darat Jerman pada masa Perang Dunia Pertama dan setelah itu, pada 1921 menikahi Vera Bythiner (31 Maret 1904 – 30 September 1942), yang lahir di Posen di Kekaisaran Jerman (sekarang Poznań, Polandia). Pernikahan tersebut dikaruniai seorang putra, Werner Peter Pfeffer (3 April 1927 – 14 Februari 1995), kemudian pasangan tersebut bercerai pada 1932. Fritz mendapatkan hak asuh putranya dan membesarkannya sendiri sampai November 1938, ketika Nazi berkuasa di Jerman yang membuatnya mengirimkan putranya kepada saudaranya Ernst di Inggris. Werner beremigrasi ke California pada 1945 setelah kematian pamannya dan mengubah namanya menjadi Peter Pepper, kemudian mendirikan sebuah perusahaan suplai yang sukses dengan namanya sendiri.

Remove ads

Sumber dan bacaan tambahan

  • The Diary of a Young Girl: The Definitive Edition, Anne Frank, translated by Susan Massotty, edited by Otto H. Frank and Mirjam Pressler, Anchor Books, 1995.
  • The Roommate of Anne Frank, Nanda van der Zee, Aspekt, 2003.
  • Anne Frank Remembered, Miep Gies and Alison Leslie Gold, Simon and Schuster, 1988.
  • Anne Frank: Reflections on her Life and Legacy, edited by Hyman A. Enzer and Sandra Solotaroff-Enzer, University of Illinois, 2000.
  • Anne Frank - The Biography, Melissa Müller, Metropolitan Books, 1998.
  • The Last Secret of the Secret Annex: The Untold Story of Anne Frank, Her Silent Protector, and a Family Betrayal, Joop van Wijk-Voskuijl and Jeroen De Bruyn, Simon & Schuster, 2023.
Remove ads

Pranala luar

Loading related searches...

Wikiwand - on

Seamless Wikipedia browsing. On steroids.

Remove ads